Cacar Monyet Masuk RI, IDI Gencarkan Koordinasi ke Kemenkes RI dan Dinkes Seluruh Daerah

Ilustrasi cacar monyet atau monkeypox. (Foto: iStockphoto/anilakkus)

Jakarta, SumselPedia.com – Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mengkonfirmasi pasien pertama virus cacar monyet di DKI Jakarta. Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (PB IDI) akan serius berkoordinasi secara lintas daerah dalam upaya deteksi dini penyakit tersebut.

“Kami meminta tim medis dan tenaga kesehatan untuk tetap waspada dan segera melaporkan pada dinas kesehatan setempat apabila ditemukan pasien dengan gejala mirip cacar monyet supaya bisa segera ditangani dan ditindaklanjuti,” kata Ketua Umum PB IDI Adib Khumaidi, seperti yang dilansir Antara, Minggu (21/8/2022).

Hal ini disampaikan Adib sebagai respons atas temuan kasus perdana monkeypox atau cacar monyet yang dialami seorang warga di DKI Jakarta. Dia menyebut nantinya PB IDI akan terus berkoordinasi dengan Kemenkes RI dan Dinkes seluruh daerah untuk mewaspadai penyakit tersebut. Dia juga mengimbau masyarakat agar tetap tenang sekaligus waspada terhadap temuan kasus perdana penyakit cacar monyet di Indonesia.