Ferdy Sambo Bantah Kesaksian Bharada E Soal Penembakan Brigadir J

Ferdy Sambo saat rekonstruksi (Ist)

Jakarta, SumselPedia.com – Bharada Richard Eliezer alias Bharada E disebut mengakui merupakan orang pertama yang menembak Brigadir Nopriansyah Yosua Hutabarat (Brigadir J), sementara Irjen Ferdy Sambo merupakan orang terakhir yang menembak Yosua. Pengacara Ferdy Sambo, Arman Hanis, membantah keterangan tersebut.

“Dalam pemeriksaan klien kami dan pada saat pemeriksaan konfrontasi, klien kami dan tersangka yang lain membantah hal tersebut,” kata Arman kepada wartawan, Sabtu (10/9/2022).

Sebagai informasi, keterangan Bharada E itu disebut disampaikan dalam uji kebohongan yang menyatakan Bharada E memberi pernyataan jujur. Arman menyebut keterangan Bharada E soal pelaku penembakan tersebut akan diuji di persidangan.

“Sehingga atas keterangan Bharada E tersebut semuanya akan diuji fakta-faktanya dalam persidangan,” ujarnya.