Hidupkan Budaya Lokal, Pemkab OKU Timur Gelar Lomba Bidar

Keseruan Peserta Lomba Bidar di Sungai Komering, Desa Tanjung Kemala. Minggu, (18/8). Sore

Dalam bimbingan dan arahannya, Wakil Bupati yang akrab disapa Mas Yudha menyampaikan apresiasi atas terlaksananya kegiatan Lomba Perahu Bidar dalam rangka memeriahkan Hari Kemerdekaan RI Ke 79 Tahun. Ia juga terkesan dengan antusias masyarakat yang menyaksikan lomba bidar tersebut.

“Perlombaan Perahu Bidar ini dalam rangka memeriahkan HUT RI Ke 79 yang Insya Allah akan diselenggarakan di setiap tahunnya karena ini merupakan salah satu budaya dan ciri khas kita serta berguna untuk menjaga kearifan lokal. Selain itu diharapkan bisa menjadi ajang edukasi anak muda tentang budaya masyarakat”, ujarnya.

Seiring perkembangan zaman, menurut Mas Yudha olahraga tradisional perahu bidar jangan sampai hilang ditelan zaman yang semakin modern karena Perahu Bidar merupakan salah satu identitas dan ikon daerah di Bumi Sebiduk Sehaluan.

“Maka dari itu, mari kita bersama-sama  lestarikan adat budaya yang ada saat ini, jangan sampai tergerus moderenisasi, jaga kearifan lokal yang yang ada di daerah kita. Kepada peserta tetap semangat dan junjung tinggi sportifitas, menang kalah hal biasa, ikut berpartisipasi itu yang luar biasa”, ungkapnya.