Thailand Merasa Diuntungkan Jumpa Timnas Indonesia U-23 di Semifinal SEA Game 2021

  • Bagikan

Pose pemain Timnas Indonesia sebelum pertandingan lanjutan babak penyisihan Grup B SEA Games 2021 melawan Myanmar di Stadion Viet Tri, Phu Tho, Vietnam, Minggu (15/5/2022). (c) Bola.net/Ikhwan Yanuar

SumselPedia.com – Alexandre Polking, pelatih Timnas Thailand, mengatakan timnya diuntungkan di semifinal SEA Games 2021 ini karena bertemu Timnas Indonesia U-23.

Tim berjulukan War elephants itu lolos ke semifinal SEA Games 2021 dengan status juara Grup B. Situasi itu membuat Thailand akan menghadapi Timnas Indonesia U-23 yang merupakan runner-up Grup A.

Laga yang mempertemukan juara Grup B melawan runner-up Grup A tersebut akan digelar di Stadion Thien Truong. Stadion tersebut merupakan venue yang digunakan oleh peserta Grup B SEA Games 2021.

“Kami tidak perlu bergerak jauh dan menunggu bertemu Timnas Indonesia U-23. Ini memberi kami sedikit keuntungan karena kami masih bermain di lapangan yang sudah dikenal di Stadion Thien Truong,” kata Alexandre Polking.

Laga ini akan menjadi pertemuan ulangan bagi pelatih Alexandre Polking melawan Shin Tae-yong. Terakhir kali keduanya dipertemukan adalah di final Piala AFF 2020 saat Thailand mengalahkan Timnas Indonesia dengan agregat 6-2.

  • Bagikan