4. India
Pada 2021, India tercatat telah menghabiskan kurang lebih 6.730 juta porsi mie instan. Mie instan rasa kari dan ayam tikka menjadi paling populer di India.
Setidaknya 60 persen masyarakat India tercatat sebagai vegetarian (lantaran alasan agama), sehingga mie instan rasa sup berbahan dasar sayuran dan tomat yang paling banyak dikonsumsi.
Kalau di Indonesia, slogan mie satu bungkus kurang, dua bungkus kekenyangan, beda dengan di India. Di Negeri Bollywood, masyarakat banyak yang menjual mie instan dalam kemasan kantong kecil yang disebut “Chota Packs” sebagai jajanan untuk anak-anak.
3. Vietnam
Berdasarkan data WINA tahun 2021, Vietnam berhasil merangkak naik ke posisi tiga sebagai negara pemakan mie instan terbanyak di dunia. Vietnam tercatat menghabiskan 7.030 juta porsi per 2021, dibandingkan 5.430 juta porsi di tahun 2019.
Mie instan rasa Tom ChuaCay (campuran udang dan rasa asam) menjadi varian yang paling populer di Negeri Tanah Naga Biru tersebut.
Masyarakat Vietnam juga tercatat menyukai mie instan dengan tekstur yang lebih elastis dengan tambahan bawang, lemon, dan paprika pada mie instan untuk disantap. Selain tepung, mie instan versi Vietnam juga banyak yang menggunakan mie beras pho, khas Vietnam.
2. Indonesia
Indonesia menempati posisi kedua sebagai negara dengan pemakan mie instan terbanyak di dunia dengan 12.640 juta porsi.
Mie goreng menjadi yang terpopuler bagi masyarakat kita, lantaran bahan-bahan dalam bumbu mie goreng yang diklaim sangat enak.
Terlebih dengan label halal dan murah, mie goreng menjadi pilihan terbaik bagi para konsumen, terlebih anak kos di akhir bulan.
1.Cina-Hong Kong
Cina dan Hong Kong berhasil menduduki peringkat pertama sebagai negara dengan pemakan mie instan terbanyak di dunia. WINA mencatat ada 46.350 juta porsi mie instan yang disantap pada tahun 2021.
Masyarakat Cina disebut menyukai resep asli Cina, yakni sup berbahan dasar daging sapi dan bubuk lima rempah Cina (rempah yang terbuat dari adas, kayu manis, cengkeh, kulit jeruk unshiu, dan adas bintang).
Selain mie tepung, mereka juga memiliki varian bihun dan sohun yang terbilang populer.
Cara penyajian mie instan ala masyarakat Cina pun berbeda, yakni mie instan dengan mangkuk ukuran besar atau mie bak.
Sementara di Hong Kong, lebih menyukai mie instan rasa udang dan ikan, tapi tak sedikit pula yang gandrung terhadap rasa daging sapi, ayam, dan tulang babi.
Sumber: InsertLive