7 Pemain yang Aksinya Wajib Ditunggu di Piala Dunia 2022

7. Sadio Mane (Senegal)

Sialnya, Sadio Mane memasuki turnamen dengan kondisi cedera. Dia dihantam cedera di laga terakhir Bundesliga bersama Bayern Munchen.

Kondisi Mane tidak begitu parah, tapi dia mungkin harus melewatkan beberapa pertandingan awal. Jelas Mane adalah pemain terpenting Senegal yang tidak boleh sampai absen.

Mane terbukti mampu memimpin Senegal jadi juara Piala Afrika. Dia juga bermain sangat baik di level klub untuk awal musim 2022/23 ini. Jadi, ada banyak alasan untuk memperhatikan performa Mane di Piala Dunia kali ini.

6. Harry Kane (Inggris)

Ingat, Harry Kane adalah peraih Golden Boot untuk Piala Dunia 2018 lalu. Sekarang dia memasuki turnamen dengan kondisi lebih matang dan tim yang lebih siap.

Kane bermain sebagai kapten Inggris dan jelas jadi salah satu pemain terpenting dalam pasukan Gareth Southgate. Terlebih, musim ini Kane langsung tancap gas dengan gol-gol di level klub.