OKU Timur, SumselPedia.com – Forum Advokat OKU Raya (FAOR) berbuka bersama di bulan Ramadhan serta ramah-tamah dan silaturahmi dalam mempererat jalinan profesi, juga berbagi santunan kepada anak yatim.
Bertempat di Cafe and resto Warlok BK 10 Belitang yang juga bertemakan ‘Bersyukur dan Berbagi Kegembiraan‘. Kegiatan silaturahmi ini juga menjadi ajang pertemuan tahunan bagi Forum Advokat OKU Raya yang sampai sekarang sudah berjumlah puluhan orang yang ada di tiga Kabupaten, Kabupaten OKU, OKU Timur dan OKU Selatan.
Ketua Forum Advokat Se OKU Raya Khair Sa’ban Oktorudy, S.H menceritakan Kisah awal mula terbentuknya wadah forum Advokat ini.
“Karena seringnya bersinggungan, benturan dan dari berbagai elemen, baik itu litigasi maupun Non litigasi, maka dari itu rekan-rekan berinisiatif membentuk wadah organisasi ini, untuk dapat saling sharing dan bertukar pendapat,” ujar Ketua FAOR, Sabtu, (15/4/2023).