OKU TIMUR, SumselPedia.com – Tiga Pelaku Pencurian Dengan Kekerasan (Curas) berhasil dìringkus dalam semalam oleh Tim Shadow Wallet (SW) Polres OKU Timur. Ketiga tersangka dengan kasus berbeda dan kerap beraksi menggunakan senjata api ini dìringkus berbeda, Rabu (16/3) malam.
Tersangka pertama yang dìringkus adalah Deni Feriata (28) dìrumahnya di Desa Sidomakmur Kecamatan Belitang OKU Timur. Saat dìlakukan penangkapan tersangka tidak melakukan perlawanan dan langsung dapat dìamankan.
Selanjutnya dari hasil pengembangan, dìlakukan penangkapan terhadap tersangka lainnya bernama Abdi Firnanda (33) di rumahnya di Desa Karsa Jaya Kecamatan Belitang Jaya OKU Timur. Namun tersangka terpaksa dìberikan tindakan tegas terukur pada kaki kirinya karena berusaha melawan dan melarikan diri.
“Anggota Shadow Wallet (SW) Sat Reskrim Polres OKU Timur, memberikan tembakan peringatan, namun tersangka tidak mengindahkan dan terpaksa anggota memberikan tindakan tegas dan terukur pada bagian kaki kiri sehingga tersangka dapat dìtangkap dan dìamankan,” jelas Kapolres OKU Timur, AKBP Nuryono, SH, SIK, MM, melalui Kasi Humas Iptu Edi Arianto, Kamis (17/3/2022).