70 Anggota Paskibraka Mura Dikukuhkan Bupati, Ini Pesannya

Bupati Musi Rawas Hj. Ratna Machmud Bersama 70 Anggota Paskibraka Mura Yang Telah Dikukuhaknnya. Selasa, (15/8).

Penulis : Hari Rahadi

Mura, SumselPedia.com – Bupati Musi Rawas Hj. Ratna Machmud kukuhkan anggota Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka), Tahun 2023. Selasa (15/8/2023), di Pendopoan Rumah Dinas Bupati Musi Rawas.

Dari 70 anggota paskibraka yang dikukuhkan diantaranya terdiri dari 40 Putra dan 30 Putri, yang merupakan siswa-siswi SMA dan SMK terbaik di Kabupaten Musi Rawas.

Dalam laporan yang disampaikan Kepala Kesbangpol Mura, Doddy Irdiawan mengatakan, kegiatan ini berdasarkan, peraturan presiden Nomor 51 Tahun 2022 tentang program pasukan pengibar bendera pusaka.

“Kegiatan ini untuk meresmikan keanggotaan paskibraka yang tadinya calon pasukan pengibar bendera pusaka menjadi pasukan kepemimpinan pengibar bendera pusaka,” terangnya.

Ditambahkannya, ke 70 anggota paskibraka Mura ini nantinya dipersiapkan untuk pelaksanaan pengibaran dan penurunan bendera pusaka pada 17 Agustus 2023 di tingkat Kabupaten Musi Rawas.