Ia berharap, Pemkab OKU Timur bisa mencarikan solusi bagi mereka untuk jalan yang baik. Agar tidak merugikan masyarkat. “Tolonglah kepada Bupati OKU Timur, perhatikan jalan kami menuju Villa masin,” pintanya.
Sementara Kepala Dinas PUTR OKU Timur Aldi Gurlanda ST,MM angkat bicara terkait kondisi jalan menuju Villa masin. Tahun ini kata dia ada pengerjaan PUTR arah wilayah tersebut. “Tahun ini dibangun ada kita kerjakan, namun dilakukan secara bertahap,” terangnya. Jumat (9/9/2022).
Adapun pengerjaanya land clearing, pengerasan dan beton spot-spot tertentu. “Banyak PR kita di Villa masin, karena ruasnya yang panjang dan medan jalannya berat,” paparnya. (riva)
Editor: Agusman