Awal Tahun, Bupati Enos Terima Penghargaan Pembangunan Daerah 2022

Bupati OKU Timur terima Penghargaan Pembangunan Daerah Tahun 2022

Bupati OKU Timur Ir. H. Lanosin seusai menerima penghargaan mengucapkan rasa syukur atas dìraihnya penghargaan ini, hal ini tidak lepas dari sinergitas dan harmonisasi dari seluruh OPD.

“Alhamdulillah, penghargaan ini tidak lepas dari sinergitas dan harmonisasi dari seluruh OPD dalam peningkatan inovasi pembangunan daerah yang berdampak bagi kemajuan pembangunan Kabupaten OKU Timur,” tutur Bupati.

Bupati Enos berharap, dengan raihan penghargaan ini bisa memotivasi untuk mendorong pembangunan di OKU Timur.

“Saya berharap, penghargaan PPD yang diterima tahun ini akan menjadi motivasi lebih untuk mendorong pembangunan dì OKU Timur yang lebih terukur, akuntabel, inovatif dan berkelanjutan,” harap Enos.

Penghargaan Pembangunan Daerah (PPD) merupakan kegiatan pengendalian perencanaan pembangunan daerah oleh Kementerian PPN/Bappenas melalui evaluasi kreatif dan komprehensif terhadap pembangunan daerah untuk tingkat provinsi, kabupaten dan kota setiap tahun.