SUMSEL  

BPBD Sumsel mengimbau waspadai Potensi Banjir di Palembang dan Sejumlah Daerah

Sejumlah daerah di Sumsel termasuk Palembang diimbau waspada potensi banjir. (Ist)

Palembang, SumselPedia.com – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sumsel mengimbau warga mewaspadai potensi banjir selama beberapa hari ke depan di bulan Agustus 2022. Salah satunya Palembang yang berpotensi banjir.

Kepala Bidang Penanganan Darurat BPBD Sumsel Ansori mengatakan, meski masih ditetapkan status siaga kebakaran hutan dan lahan (karhutla), kewaspadaan atas potensi bencana banjir dan sebagainya juga mesti ditingkatkan.

Hal tersebut merespons prakiraan cuaca dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) yang memprakirakan beberapa daerah di 17 kabupaten/kota berpotensi mengalami hujan intensitas sedang hingga lebat yang dapat disertai petir dan angin kencang.

“Saat ini konsentrasi kita masih pada penanganan siaga kebakaran hutan dan lahan. Tapi juga perlu mewaspadai terjadi anomali cuaca di bulan Agustus ini yang berpotensi menimbulkan bencana banjir dan sebagainya berdasarkan prakiraan itu,” katanya.