Lanjutnya, Pemerintah Daerah akan mengaktifkan kembali Rumah Juz Amma ini di sekolah-sekolah, karena ini merupakan upaya ke depan agar anak-anak pelajar tidak lagi buta Al- Qur’an.
Teddy juga memberikan pesan kepada peserta STQ untuk menunjukkan kemampuan terbaik dan melahirkan juara tingkat Kabupaten yang bisa kita tampilkan di tingkat Provinsi.
“Kita akan memberikan hadiah kepada juara umum senilai Rp.10 juta, dan kepada peserta yang mendapatkan 3 besar tingkat nasional akan dìberangkatkan umroh ke tanah suci,” pungkasnya.
Selanjutnya, Pemkab OKU juga dalam kesempatan ini memberikan pembinaan dan bantuan bukan hanya ke personalnya saja, tetapi juga kepada lembaganya, sehingga dapat maksimal lagi dalam mendidik murid-muridnya.
Sementara, dalam laporannya, Kabag Kesra Setda OKU dan juga selaku ketua pelaksana Kadarisman, S.Ag, M.Si menyampaikan peserta STQ ke-XXVlI adalah putra putri terbaik utusan dari 13 Kecamatan di Kabupaten OKU dengan total peserta sebanyak 103 peserta.