Bupati OKU Timur Gelar Coffe Morning Bersama Wartawan

“Kegiatan coffe morning ini memang sangat perlu kita laksanakan. Sebab dìsinilah kami pemerintah bisa meminta masukan teman media terhadap kondisi masyarakat saat ini,” terang Bupati.

Dalam kesempatan itu, Bupati dan jajaran juga meminta awak media agar memberikan pemberitaan yang berimbang. Serta memberikan kritik membangun terhadap kinerja pemerintah.

“Yang bagus diberitakan, dan yang tidak bagus juga diberitakan. Tetapi kritiknya yang membangun. Bila perlu teman-teman media juga bisa memberikan masukan terhadap sesuatu yang kurang baik, sehingga Pemkab OKU Timur bisa mencari solusi,” papar Enos.

Bupati juga sangat mendukung para wartawan untuk senantiasa meningkatkan kemampuan dan profesionalitas SDM melalui Uji Kompetensi Wartawan (UKW).

Sehingga, kemampuan dan kapasitas wartawan yang ada di Kabupaten OKU Timur semakin baik dan berkualitas.