Dukung Listrik Hijau, Wiluyo Tinjau Pembangun PLTSa Pertama di Palembang

Dukung Listrik Hijau, Wiluyo Tinjau Pembangun PLTSa Pertama di Palembang.
Proses Pembangunan PLTSa di Palembang.

Direktur Manajemen Proyek dan Energi Terbarukan PLN (Persero), Wiluyo Kusdwiharto menyampaikan pentingnya pembangunan PLTSa ini karena dapat mendorong transisi energi berkelanjutan. Melalui pembangunan PLTSa, PLN mengharapkan kontribusi dari semua pihak supaya pembangunan PLTSa ini dapat berjalan lancar guna mengurangi volume sampah sekaligus menyediakan listrik hijau bagi masyarakat.

“Perkembangan teknologi yang pesat menjadi solusi menyelesaikan berbagai persoalan. Dalam hal ini, dibangunnya PLTSa dengan teknologi incinerator adalah solusi tepat sebagai sumber pasokan listrik dari pengelolaan sampah yang dapat mendukung operasional kelistrikan PLN. Upaya peningkatan transisi energi dapat terus berlanjut apabila dilakukan kolaborasi yang bersinergi oleh semua pihak,” ungkap Wiluyo.

“Proyek pembangunan PLTSa di Palembang dapat mendorong keberlanjutan energi terbarukan dengan memanfaatkan sampah guna berkontribusi meningkatkan bauran EBT dan penurunan emisi karbon. Kerjasama dalam proyek ini dinilai dapat memberikan dampak positif bagi semua yang terlibat. Kami berharap dalam pelaksanaan proyek terjalin kolaborasi dan sinergi yang efektif berbagai pihak agar tercapai keberhasilan pembangunan PLTSa di Kota Palembang ini,” lanjutnya.