“Kejadian diperkirakan sekira pukul 15.30 WIB. Terdapat percikan api dari arus pendek di salah satu rumah. Akibat cuaca yang sangat panas, sehingga api dengan cepat menjalar ke atas atap rumah dan ditambah dengan angin kencang sehingga api makin membesar dan menyambar rumah lainnya,” paparnya.
Kebakaran tersebut tidak memakan korban jiwa. Namun kerugian material diperkirakan kurang lebih sekitar Rp 250.000.000,00 (Dua Ratus Lima Puluh Juta Rupiah). (red)