“Sapi dari Gubernur Sumsel, tetap ada seperti tahun-tahun sebelumnya juga, nantinya akan diberikan di Masjid Agung, dan Masjid Taqwa,” jelasnya. Selain itu, kata Rika, Gubernur Sumsel juga akan menyerahkan sapi untuk masjid Al-Hayza yang berada di Desa Serinanti, Kecamatan Pedamaran, Kabupaten OKI.
Lima ekor sapi kurban tersebut, rencananya akan diberikan langsung oleh Herman Deru. “Rangkaian penyerahan hewan kurban dari Pemprov Sumsel, sudah mulai dilakukan hari ini dan diserahkan langsung oleh Gubernur Sumsel, Herman Deru,” katanya.
(red)