Jokowi juga sempat membagi-bagikan baju ketika di Angso Duo.
Setelah itu Jokowi melanjutkan perjalanan ke Desa Pudak Kabupaten Muaro Jambi untuk melihat pabrik pinang sekaligus melepas ekspor komoditas pinang biji.Selain itu juga melihat Kawasan Cagar Budaya Nasional (KCBN) Muaro Jambi untuk meninjau candi kedaton.
Jokowi juga diagendakan meninjau proyek peningkatan kualitas jalan akses Candi Muaro Jambi dan Pelabuhan Muara Sabak.
Demo mahasiswa
Sekitar 40 menit setelah Jokowi dan rombongan meninggalkan Pasar Angso Duo, sekelompok orang yang tergabung dalam kelompok Cipayung Plus Jambi melakukan unjuk rasa.
Kelompok ini terdiri dari GMKI, GMNI, IMM, KAMMI, HMI, PMII dan PMKRI. Mereka berunjuk rasa di depan Pasar Angso Duo.
Ada 3 tuntutan yang diserukan kelompok Cipayung Plus, yakni menolak perpanjangan 3 periode, menurunkan harga minyak goreng, dan yang terakhir ialah ketersediaan BBM.
Sumber: Kompas.com