Tak cuma Poengky Indarti, menurut Mahfud MD sejumlah pesohor lainnya juga dipanggil Sambo untuk mendengarkan tangisan dan sudah dirancang agar mereka percaya dengan skenario yang dibuat Ferdy Sambo. Namun, nama lainnya disensor dalam podcast tersebut.
“Berarti ini ada upaya pengkondisian psikologis agar ada orang yang membela bahwa Sambo terzolimi. Dan beberapa orang terkenal juga dipanggil untuk nangis-nangis juga,” tuturnya.
Soal kasus itu sendiri, Mahfud MD bilang secara teknis hukum sudah tidak masalah karena Ferdy Sambo sudah dijadikan tersangka.
“Ibarat bisul sudah keluar, ini tinggal selanjutnya saja. Teknis hukumnya tidak masalah karena sudah tersangka, dan ketika jenderal sudah tersangka, tidak main-main, buktinya sudah kuat,” ujarnya.
Sebelumnya diberitakan, Direktur Tindak Pidana Umum (Dirtipidum) Bareskrim Polri Brigjen Andi Rian Djajadi mengatakan pihaknya telah memeriksa Irjen Ferdy Sambo usai ditetapkan sebagai tersangka pembunuhan berencana terhadap Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J.