Penulis : Riva
OKU Timur, SumselPedia.com – Olah raga bersama TNI-Polri dan Forkopimda Kabupaten OKU Timur. Dalam Rangka menyambut Hari Bhayangkara ke-77 pada 1 juli 2023 mendatang.
Acara ini di laksanakan dilapangan apel Satya Haprabu Polres OKU Timur. Guna mewujudkan sinergitas antara Polri dan TNi serta Forkopimda di daerah OKU Timur. Selasa, (27/6/2023).
Tak hanya senam sehat bersama, beragam kegiatan pun tersaji di Polres OKU Timur, mulai dari jalan santai, perlombaan pasang sarung, sendok kelereng, dan memasukkan paku di dalam botol.
Selain itu acara juga ikut di meriahkan dengan rampak gendang yang ditampilkan oleh gabungan anggota TNI-Polri, juga ditambah dengan undian Doorpize yang sangat menarik.
Dalam kesempatan ini Kapolres OKU Timur, AKBP Dwi Agung Setyono SIK MH memohon doa restu nantinya dalam rangkaian hari ulang tahun Bhayangkara yang ke-77 dapat berjalan dengan lancar hingga sampai puncaknya.