SUMSEL  

Pemkot Palembang Mulai Uji Coba Mobil Listrik Angkutan Kota

“Jadi sebagai angkot feeder atau angkutan pengumpan untuk LRT di Palembang yang masih uji coba,” kata Rofiqi melansir dari Antara, Selasa (30/8/2022).

Saat ini angkot feeder LRT ini melayani dua rute atau koridor, pertama yaitu lintas Talang Kelapa – Talang Buruk via Asrama Haji dengan panjang rute 20,4 Km.Rute kedua yaitu lintas Asrama Haji – Sematang Borang via jalan Noerdin Pandji dengan panjang rute 40.2 Km.

Terkait spesifikasi, angkot listrik DFSK Gelora E di Palembang tidak memiliki perbedaan secara teknis.

Baterai yang digunakan menggunakan teknologi Lithium-ion dengan kapasitas 42 kWH, dan sanggup untuk menyuplai energi sejauh 300 KM berdasarkan metode pengujian New European Driving Cycle/NEDC).

Lalu untuk pengisian daya dari 20 persen hingga 80 persen hanya membutuhkan waktu 80 menit.

Sedangkan tampilannya, Gelora E telah disesuaikan bakal memenuhi kebutuhan angkot di sana. Gelora E dilabur cat merah keseluruhan, sementara sisi samping terdapat gambar Jembatan Ampera yang menjadi ikon Kota Palembang, serta sentuhan motif kain songket Sumatera Selatan.