OKU Timur, SP – Panitia Pengawas Pemilu Kecamatan (Panwascam) Kecamatan Martapura mengawasi secara langsung rapat pleno rekapitulasi hasil penghitungan suara Pemilu 2024 di kantor Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Martapura, Minggu (18/2/2024).
Panwascam hadir di rapat pleno rekapitulasi hasil penghitungan suara ini untuk memastikan semua proses sudah dìlaksanakan sesuai ketentuan yang ada dan terkonfirmasi kebenaran datanya.
“Sejauh ini untuk Pemilu 2024 ini berjalan lancar, hari ini kami sedang mengawasi pelaksanaan rapat pleno rekapitulasi hasil penghitungan suara dìtingkat kecamatan,” ujar Ketua Panwascam Martapura Novri Hasan.
Dìketahui, untuk TPS di kecamatan Martapura berjumlah 178 tersebar di 16 Desa dan Kelurahan Dengan jumlah Mata pilih sesuai dengan Daftar Pemilih Tetap (DPT) 45.406.
Ia juga menambahkan, terkait kalau ada komplain atau keberatan, baik dari Calon Legislatif (Caleg) atau dari partai terkait Pemilu 2024 ini bisa langsung mengadu ke pengawas Kecamatan ataupun Bawaslu Kabupaten.