PMD OKU Timur Gelar Rapat Koordinasi Pemantapan Pilkades Serentak Tahun 2023

Wabup OKU Timur HM Adi Nugraha Purna Yudha Pimpin Rapat Penetapan Jadwal Pilkades Serentak.

Penulis : Riva

OKU Timur, SumselPedia.com – Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) menggelar Rapat Koordinasi Pemantapan Pelaksanaan Pilkades Serentak Tahun 2023. Rabu, (31/5/2023).

Bertempat di Aula Bina Praja II Setda OKU Timur, Rakor ini dipimpin langsung oleh Wakil Bupati OKU Timur H.M. Adi Nugraha Purna Yudha, S.H. didampingi Kepala Dinas PMD H. Rusman, S.E., M.M.

Wakil Bupati OKU Timur H.M. Adi Nugraha Purna Yudha, S.H. dalam sambutan dan arahannya mengatakan bahwa Kabupaten OKU Timur memiliki pengalaman terkait pilkades yang akan diselenggarakan pada tahun ini.

“Kita memiliki pengalaman pilkades pada tahun 2021, saya yakin panitia bisa meminimalisir gejolak yang ada tahun 2023, karena peserta lebih sedikit,” ungkap Wabup.

Wabup Yudha juga mengingatkan untuk mengikuti segala proses mulai dari awal yang telah ditentukan panitia hingga akhir.