Diketahui, Palang Merah Remaja adalah wadah generasi muda yang mengembangkan kreatifitas dan keterampilan serta merupakan kader Palang Merah Indonesia untuk meneruskan cita-cita pengabdian di tengah-tengah masyarakat Indonesia pada khususnya dan Umat Manusia pada umumnya.
Terlihat, kegiatan ini juga dihadir langsung oleh Ketua PMI OKU Timur dr. Sheila Noberta, Wakil Bupati OKU Timur HM. Adi Nugraha Purna Yudha serta sejumlah Kepala OPD.
Selain itu, PMI OKU Timur juga menggelar bakti sosial donor darah yang diikuti oleh Anggota TNI dari kesatuan Yon Armed 15/105 Tarik Martapura, Anggota Polres OKU Timur, Pegawai ASN serta masyarakat umum. Dari hasil donor darah ini, PMI OKU Timur berhasil mengumpulkan 41 kantong Darah.
“Kegiatan donor darah merupakan hal Paling Penting dalam membantu Pemerintah Daerah untuk memenuhi kebutuhan darah di wilayah OKU Timur khususnya. Maka demikian Palang Merah Indonesia mengajak, Badan, Dinas, Kantor, Institusi serta Masyarakat umum yang ingin mendonorkan darahnya untuk kemanusiaan, Imbuh Ketua PMI OKU Timur dr. Sheila Noberta dalam sambutannya.