”itu semua kaitan nya untuk menyukseskan dan melibatkan acara Gebyar Hari Pers Nasional dan Pekan Olahraga dan Seni Wartawan Daerah (Porseniwada) serta selamat ulang tahun untuk Kota Prabumulih yang ke 21,”Kata Ketua PWI Sumsel, Firdaus Komar, Selasa (4/10/2022).
Firdaus juga menambahkan, untuk hari ini cabang yang dipertandingkan bertambah. ketika ia ketemu Pak Gubernur mereka sangat mengapresiasi sekali ketika ada Lomba MTQ dan Lomba Adzan.
”Baru pertama atas ide Pak Walikota, jadi saya sampaikan kepada pak Walikota agar ditambah lomba MTQ dan Adzan kita ingin membuktikan bahwa wartawan itu bisa berkaitan dengan membaca Al Quran dan Adzan,”Jelas Firko.
Sementara, Walikota Prabumulih Ridho Yahya mengucapkan terimakasih atas kehadiran PWI di 17 Kabupaten/Kota Sumatera Selatan yang hadir di Kota Nanas, Kota Gas, Kota Prabumulih yang kami banggakan dalam acara Pekan Olahraga dan Seni Wartawan Daerah (Porseniwada).