OKU, SumselPedia.com – Pemerintah Kabupaten OKU melalui Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda OKU, Selasa (28/2/2023), menggelar konferensi pers terkait berita hoax yang berseliweran di media sosial dengan judul narasi Pj Bupati OKU salahkan tim evaluasi dan Gubernur Sumsel menurunkan eselon Sekda OKU.
Konferensi pers dipimpin Kepala Bagian Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setda OKU, Febriandi didampingi Plt Kabag Hukum Setda OKU/Analis bantuan hukum, Meirwanza SH MM dan Staf Khusus Bupati OKU Bidang Komunikasi, M H Nazier dan Bowo Sunarso, di ruang Abdi Praja Pemkab OKU, sekitar pukul 13.30 WIB.
Staf Khusus Bupati OKU Bidang Komunikasi, M H Nazier, mengatakan, bahwa pemberitaan dengan judul Pj Bupati OKU salahkan tim evaluasi dan Gubernur Sumsel menurunkan eselon Sekda OKU pihaknya sangat keberatan pasalnya pihaknya menganggap bahwa narasi tersebut provokatif dan terkesan menyudutkan.