OKU, SumselPedia.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) melakukan kunjungan kerja (Kunker) ke Dinas Kearsipan Provinsi Sumatera Selatan.
Adapun kunker ini adalah dalam rangka tukar menukar informasi terkait upaya meningkatkan kualitas Kearsipan daerah.
Kunker ke I DPRD OKU dìbagi dalam VI kelompok, mulai dari 17-21 Januari 2023. Dìmana Kelompok I yang dìketuai oleh Wakil Ketua I DPRD OKU, Yudi Purna Nugraha SH dìdampingi sejumlah anggota DPRD OKU lainnya dìantaranya, Ledi Patra, Erlan Abidin, Soderi Tario, Mirza Gumay dan Sahril Elmi mengunjungi kota Palembang.
Kelompok I ini bertugas untuk menggali informasi di sejumlah dinas Instansi terkait peningkatan kualitas kearsipan.
Ketua Komisi I DPRD OKU, Ledi Patra mengatakan, pihaknya perlu mempelajari seperti apa Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan melakukan pengelolaan kearsipan secara baik dan berkualitas.