Tinjau Pembangunan Masjid Tanjung Kemala Martapura, Gubernur HD ; Jangan Galang Dana di Jalan

Gubernur Sumsel H Herman Deru tinjau pembangunan masjid Baiturrahmah 2 Desa Tanjung Kemala Martapura.

“Saya meminta masjid yang lama bisa dìmanfaatkan lebih baik dan dìjadikan sebagai rumah ilmu bagi masyarakat Tanjung Kemala,” ungkapnya.

HD berharap nantinya masjid di pinggir jalan ini bisa menghidupkan UMKM masyarakat sehingga bisa menambah penghasilan.

Sementara itu, Fauzie Bakri selaku Ketua Panitia Pembangunan masjid mengungkapkan terimakasih kepada Bapak Gubernur Sumatra Selatan yang telah berkesempatan meninjau pembangunan Masjid Baiturrahmah 2 ini.

“Terimakasih juga kepada donatur, baik lahan, bahan bangunan serta materil lainnya. Kami berharap pembangunan masjid ini terus berjalan sampai selesai,” ucapnya.

Fauzi menjelaskan, pembangunan Masjid Baiturrahmah 2 ini dìkarenakan masjid Baiturrahmah yang lama berada dì pinggir rel kereta api sehingga terlalu berisik jika masjid di sana.

“Kemudian lokasi masjid juga cukup sempit, tidak tersedianya parkir sehingga menganggu keamanan dan ketertiban masyarakat,” paparnya.