SUMSEL  

Workshop AFSI Se-Sumbagsel Digelar Di Kota Lubuklinggau

Wali Kota (Wawako), Lubuklinggau. H Sulaiman Kohar didampingi Asisten III Bidang Administrasi Umum Herdawan dan Sejumlah Narsum Yang Hadir.

“Semoga AFSI dapat menjadi organisasi profesi yang besar dan diakui eksistensinya secara nasional sebagai tempat bernaung SDM keamanan siber dan sandi Indonesia,” terangnya.

Sementara itu Kepala Dinas Komunikasi Informasi Statistik dan Persandian Kota Lubuklinggau, M Johan Iman Sitepu dalam laporannya mengatakan, tujuan kegiatan ini adalah untuk meningkatkan kapasitas kompetensi keamanan siber dan persandian, meningkatkan SDM, sistem berbasis elektronik, keamanan dalam mengakses teknologi informasi, dan meningkatkan keamanan data.

“Terselenggaranya kegiatan ini atas kerjasama antara Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN), AFSI, Dinas Kominfo Provinsi Sumsel dan Dinas Kominfotiksan Kota Lubuklinggau”, tutupnya. (*)