Pemprov Sumsel bersama dengan aparat penegak hukum yakni TNI/Polri mengambil langkah tegas untuk mengatasi ilegal drilling tersebut yang diawali dengan mengelar Forum Discusion Group (FGD) terkait Ilegal Drilling Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) bertempat di Gedung Presisi Polda Sumsel, Senin (12/9/2022).
Palembang, SumselPedia.com – Pemerintah Provinsi Sumatera Selatan bersama TNI/Polri sepakat untuk bertindak tegas dalam menangani kegiatan penambangan minyak ilegal yang hingga kini masih marak dilakukan masyarakat di wilayah setempat.
“Kami sudah sama-sama bersepakat akan menindak tegas,” kata Wakil Gubernur Sumsel Mawardi Yahya dalam Focus Discussion Group (FGD) ke-5 bertema Ilegal Drilling Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) di Palembang, Senin (12/9/2022).
Wagub mengatakan kesepakatan bersama ini untuk menindaklanjuti Keputusan Menteri ESDM Nomor 175.K/HK.02/MEM.M/2021 tentang Tim Koordinasi Penanganan Aktivitas Pengeboran Liar Sumur Minyak Bumi oleh Masyarakat di Provinsi Jambi dan Sumsel.