SUMSEL  

Dua Mahasiswi Disambar Petir Saat Berwisata di Watervang Lubuklinggau, 1 Tewas

Ilustrasi petir. (Foto: Getty Images/iStockphoto/Meindert van der Haven)

Lubuklinggau, SumselPedia.com – Dua mahasiswi, CS (18) dan DS (18) di Sumatera Selatan (Sumsel) disambar petir saat berwisata di Watervang, Lubuklinggau. Satu di antaranya tewas.

Informasi yang dihimpun, korban yang meninggal dunia adalah DS, warga Desa Srijaya Makmur, Kecamatan Nibung, Musi Rawas Utara (Muratara). Sedangkan rekannya yang selamat, CS merupakan warga Jalan Nangka, Batu Urip, Lubuklinggau Utara II.

“Iya benar, dia (DS) memang merupakan warga kita. Dia warga Sp10, Desa Srijaya Makmur. Kadesnya yang ke Lubuklinggau menjemput jasad korban,” kata Camat Nibung Muratara, Yusnadi dikonfirmasi, Kamis (11/11/2022).

Peristiwa nahas yang dialami DS dan CS itu terjadi kawasan tempat wisata bendungan peninggalan Belanda, Watervang, Lubuklinggau Timur II, pada Rabu (2/11/2022) petang sekitar pukul 15.15 WIB.