Rencana Jangka Panjang Real Madrid: Rekrut Haaland 2024, Mbappe 2025

Presiden Real Madrid, Florentino Perez (c) AP Photo

SumselPedia.com – Real Madrid berencana merekrut dua penyerang muda paling top di dunia saat ini, Erling Haaland dan Kylian Mbappe. Namun, operasi transfer itu baru bakal mereka laksanakan beberapa tahun lagi.

Sebelumnya, Madrid sempat akan mendapatkan Mbappe dari PSG. Akan tetapi, penyerang 23 tahun Prancis itu ternyata memilih untuk bertahan di Paris.

Madrid juga dikaitkan dengan Haaland. Namun, striker 21 tahun Norwegia itu sudah digaet Manchester City dari Borussia Dortmund.

Menurut sang presiden Florentino Perez, Madrid memang tidak punya niat bersaing dengan Manchester City untuk Haaland. Sebab, Madrid saat ini masih punya Karim Benzema, striker 34 tahun Prancis yang menjadi pilar penting dari kesuksesan mereka menjuarai La Liga dan Liga Champions musim lalu.

Tidak Bisa Membeli Haaland untuk Jadi Cadangan