Tanggal Cantik 11.11 Jadi Hari Jomlo Sedunia

Single woman drinking coffee sitting at the door of a camper van/ Foto: Getty Images/iStockphoto/doble-d

SumselPedia.com – Hari Jomlo Sedunia atau World Singles’ Day ditetapkan setiap 11 November atau jatuh pada hari ini, Jumat (11/11/2022).

Mengutip Wikipedia, Hari Jomlo atau yang awalnya disebut dengan Hari Bujangan adalah hari libur tidak resmi di Tiongkok.

Tanggal 11 bulan 11 dipilih sebagai Hari Jomlo Sedunia lantaran angka 1 menyerupai tongkat telanjang (dalam bahasa Mandarin) atau dalam bahasa gaul untuk pria lajang yang masih sendiri.

Hari Jomlo pertama kali berasal dari Universitas Nanjing pada 1993 silam. Perayaan itu pun mulai menyebar ke beberapa universitas lain selama tahun 90-an.

Selain di lingkungan universitas, perlahan perayaan itu mulai menyebar ke masyarakat hingga semakin menyebar seiring berkembangnya penggunaan media sosial.